Membentuk Keluarga Baru Melalui Upgrading BEM FMIPA UM 2024

Posted Leave a commentPosted in Program Kerja

“Menumbuhkan Solidaritas Pengurus Demi Terciptanya Pemahaman Kinerja Organisasi dan Semangat Kekeluargaan”

Dokumentasi bersama pengurus BEM FMIPA UM 2024

Nama Dosen yang terlibat

Bakhrul Rizky Kurniawan, S.Pd., M.Pd.

Nama Pemateri

Muh. Anwar Rasyid dan Toriqul Fadhli

Nama Ketua Pelaksana

Dinda Okta Triana

Tanggal Kegiatan

Sabtu–Minggu, 9–10 Maret 2024

Nama Penyelenggara

BEM FMIPA UM 2024

Karakteristik kegiatan

Jenis Program Layanan dan Pembinaan Keprofesian

SDGs ke-4 dan 17

Pendidikan yang Berkualitas 

Kemitraan untuk Mencapai Tujuan

Mental Kebangsaan ke-3

Pelatihan Norma, Etika, Pembinaan Karakter, dan Soft Skills Mahasiswa 

Berita Kegiatan

Upgrading BEM FMIPA UM 2024 adalah salah satu program kegiatan dari BEM FMIPA UM 2024 yang dinaungi oleh Biro Internal dan Pengembangan Fungsionaris. Kegiatan ini merupakan pembuka yang berfokus pada pengenalan dan pembekalan untuk para staff BEM FMIPA UM 2024 melalui pemaparan materi keorganisasian. Selain bertujuan mengenalkan ormawa BEM FMIPA UM 2024, juga menumbuhkan rasa solidaritas para pengurus, serta sebagai acara pelantikan pengurus BEM FMIPA UM 2024.

Upgrading BEM FMIPA UM 2024 dilaksanakan secara luring di Homestay Sumber Urip, Desa Tlekung, Kec. Junrejo, Kota Batu selama 2 hari pada tanggal 9–10 Maret 2024. Pada hari Sabtu, 9 Maret 2024 kegiatan dimulai pada pukul 09.30 WIB. Diawali dengan kedatangan peserta yaitu staff BEM FMIPA UM 2024 di Gedung B23 Pendidikan IPA FMIPA UM. Selanjutnya, pada pukul 10.30 WIB dilakukan sambutan oleh Bapak Bakhrul Rizky Kurniawan, S.Pd., M.P., selaku Dosen Pendamping BEMFA MIPA UM 2024. Dilanjutkan pemberangkatan peserta menuju Homestay Sumber Urip dengan menggunakan bus dan elf. Sesampainya di Homestay Sumber Urip, peserta melakukan presensi dan mengumpulkan barang bawaan yang diminta oleh panitia yang kemudian dilanjutkan dengan ishoma. Pukul 13.00 WIB kegiatan dibuka oleh MC Mila Adelya Permatasari dan Kristanto Wicaksono, kemudian peserta dan panitia menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars UM. Selanjutnya diisi oleh sambutan Ketua Pelaksana, Dinda Okta Triana dan dilanjutkan sambutan sekaligus membuka acara oleh Ketua Umum BEM FMIPA UM 2024 yaitu Muh. Anwar Rasyid. Sebelum memasuki pemaparan materi, peserta melakukan pretest terlebih dahulu selama 15 menit. Pukul 13.35 WIB sesi penyampaian materi “Ke-Metamorfosan” oleh Muh. Anwar Rasyid dan Toriqul Fadhli yang dilanjutkan sesi tanya jawab selama 25 menit. 

Acara selanjutnya yaitu ice breaking yang dilakukan selama 15 menit guna menghilangkan bosan serta kejenuhan peserta setelah diberikan pemaparan materi. Selanjutnya, peserta dipersilakan untuk sholat ashar sebelum melanjutkan penyampaian materi yang kedua yaitu “Penyusunan Program Kegiatan”. Pukul 15.55 WIB melanjutkan penyampaian materi yang kedua oleh Muh. Anwar Rasyid dan Toriqul Fadhli yang dilanjutkan sesi tanya jawab selama 25 menit. Pukul 17.40–18.45 WIB peserta dipersilakan untuk ishoma. Acara selanjutnya yaitu projek perumusan program kerja oleh departemen/biro masing-masing selama 90 menit yang kemudian akan ada review beberapa program kerja sekaligus penyerahan piagam penghargaan kepada pemateri oleh Ketua Pelaksana. Setelah itu, peserta melakukan post-test selama 15 menit. Pukul 21.00 WIB dilanjutkan acara sharing session dengan demisioner dan acara pelantikan pengurus BEM FMIPA UM 2024.

Hari Minggu, 10 Maret 2024 pukul 05.30 WIB kegiatan diawali dengan senam bersama dan dilanjutkan sarapan. Acara selanjutnya yaitu games yang dipandu secara langsung oleh sie acara. Pukul 07.35 WIB acar berikutnya bersih-bersih sekaligus  melakukan foto kepengurusan BEM FMIPA UM 2024 mulai dari foto pribadi, foto setiap departemen/biro sampai foto seluruh pengurus BEM FMIPA UM 2024. Kemudian sebelum mengakhiri kegiatan, panitia memberikan hadiah kepada kelompok games. Seluruh acara dari Upgrading BEM FMIPA UM 2024 telah selesai pada pukul 13.00 WIB.

Kegiatan Upgrading BEM FMIPA UM 2024 berjalan dengan lancar karena banyaknya respon positif dari peserta seperti “Kegiatan upgrading BEM FMIPA 2024 ini memberikan impact yang positif bagi semua pengurus nya khususnya bagi saya, dengan diadakannya kegiatan ini dapat membantu bagaimana kita menjalankan tugas, cara bersosialisasi dengan orang lain, maupun yang lainnya. Pesan saya terimakasih kakak-kakak panitia yang membantu kami para OC yang masih pemula, menjadi tahu BEM FMIPA seluk beluk dan dalamnya” ungkap Auliya Maulida Kasana. Selain itu, Putri Rizky Febrianti juga berpendapat bahwa “Upgrading BEM FMIPA 2024 sangat baik, banyak keterbaruan atau inovasi yang ada di Upgrading tahun ini yang tentunya lebih baik. Semoga adanya program kegiatan Upgrading dapat mengupgrade fungsionaris dan ilmu yang telah didapatkan selama Upgrading dapat menjadi bekal dalam satu tahun kepengurusan.”

Sesuai dengan tema “Menumbuhkan Solidaritas Pengurus Demi Terciptanya Pemahaman Kinerja Organisasi dan Semangat Kekeluargaan” kegiatan Upgrading BEM FMIPA UM 2024 dapat memberikan ilmu mengenai organisasi serta menumbuhkan rasa solidaritas kepada pengurus BEM FMIPA UM 2024 agar membawa dampak baik kepada pengurus BEM FMIPA UM 2024 dalam kepanitiaan satu periode ke depan.

BIRO INTERNAL DAN PENGEMBANGAN FUNGSIONARIS

BEM FMIPA UM 2024

DISLIKER batch 1 [Dinamika Politik Pilpres 2024: Membangun Negeri atau Merebut Posisi?]

Posted Leave a commentPosted in Artikel, Program Kerja

Penyelenggara
BEMFA MIPA UM 2023

Dosen Pendamping 
Bakhrul Rizky Kurniawan, S.Pd., M.Pd

Ketua Pelaksana
Alya Nasywa Qotrunada

Pemateri
Surya Desismansyah Eka Putra, S.Pd., M.Phil.

Pemantik
Imroni Arif (BEM FT UM)
Nuzulul Romadhoni (BEM FIK UM)
M. Saifudin Fanani (BEM FIS UM)
Zidan Nur H. (BEM FEB UM)
Zia Zulistya Anugrah (BEM FMIPA UM)

Pelaksanaan Kegiatan
Senin, 5 Juni 2023

Karakteristik Kegiatan 
Jenis Program Layanan dan Pembinaan Kesejahteraan 

SDGs ke-16 dan 9
Perdamaian, keadilan, dan kelembagaan yang kuat 
Industri, inovasi, dan infrastruktur

Mental Kebangsaan 3,4, dan 6
Pendidikan norma. etika, pembinaan karakter, dan soft skills mahasiswa
Pendidikan atau gerakan anti korupsi
Pendidikan atau gerakan anti radikalisme

Berita Kegiatan

Diskusi Publik Bersama (Disliker) merupakan suatu forum diskusi publik yang membahas isu sosial politik kampus, nasional, maupun internasional. Disliker ini terbuka untuk seluruh Mahasiswa Universitas Negeri Malang dan masyarakat umum, sehingga dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan terciptanya suatu pemikiran yang kritis serta pemahaman mengenai isu-isu sosial politik yang sedang terjadi. Kegiatan ini diselenggarakan sebanyak tiga kali dalam satu periode kepengurusan dan diselenggarakan secara daring maupun secara luring.  Kegiatan ini bertema “Mengembangkan Sikap Kritis dan Aktif di Kalangan Mahasiswa dan Masyarakat Umum dalam Membangun Keteladanan Politik Bangsa”. Disliker pertama mengangkat sub tema “Dinamika Politik Pilpres 2024: Membangun Negeri atau Merebut Posisi?”

Kegiatan Disliker ini diselenggarakan pada hari Senin, 5 Juni 2023 melalui zoom meeting dan untuk panitia offline bertempat di Loket FMIPA UM. Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB oleh moderator yang bertugas, yaitu Naila Syakira. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan tata tertib peserta dan sambutan-sambutan. Sambutan pertama dilakukan oleh ketua pelaksana, dilanjut sambutan oleh Kepala Kementerian Sosial Politik BEMFA MIPA UM 2023, dan sesi sambutan terakhir diberikan oleh Dosen Pendamping BEMFA MIPA UM 2023, Bapak Bakhrul Rizky Kurniawan, S.Pd., M.Pd. Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian gambaran umum dari para pemantik. Diawali oleh pemantik dari BEM FT menyampaikan gambaran umum mengenai masih adanya peluang munculnya agenda penundaan Pemilu 2024, BEM FIK menyampaikan gambaran umum mengenai dinamika politik yang akan terjadi dalam persaingan pilpres 2024 oleh pejabat negara yang dicalonkan sebagai Presiden, BEM FIS  menyampaikan gambaran umum tentang bagaimana cara membersihkan jati diri bangsa yang sudah lama kotor karena banyaknya permainan politik dalam pemerintahan, BEM FEB menyampaikan gambaran umum mengenai adanya kemungkinan terjadi permainan antar partai politik dibalik pemilihan Capres, BEM FIP menyampaikan gambaran umum seperti apa peran generasi muda dalam perhelatan politik, dan penyampaian gambaran umum ini diakhiri oleh penyampaian dari perwakilan BEM FMIPA tentang sikap sebagai mahasiswa dalam merespon perbedaan pandangan politik.

Memasuki acara inti, yaitu penyampaian materi Diskusi Publik oleh Bapak Surya Desismansyah Eka Putra, S.Pd., M.Phil., Beliau menjelaskan bahwa kekuasaan tidak dapat dikendalikan dengan moralitas. Politik adalah ilmu tertinggi karena merupakan wadah penyaluran keadilan bukan untuk mencapai kekuasaan. Kemudian beliau juga memaparkan mengenai tugas partai politik itu ada dua, yaitu memenangkan kontestasi dengan segala cara dan mempertahankan kekuasaan setidaknya dua kali periode. Apapun sistemnya, sistem partai politik yang menang dan rakyat hanyalah korban, serta mayoritas dan minoritas dapat dilihat dari kekuasaan tertinggi saat itu. Kekuasaan hanya sementara dan kedaulatan akan tetap melekat. Bapak  Surya Desismansyah Eka Putra, S.Pd., M.Phil., memberikan pemaparan materi selama 60 menit dan dilanjutkan dengan sesi diskusi selama 45 menit. Dari sesi tanya jawab tersebut dapat ditarik kesimpulan. Pertama, jika ingin memilih seseorang yang independen sebagai presiden yang artinya tidak bergabung dengan partai politik atau ketika presiden di luar agama maupun suku mayoritas, Maka sebelumnya harus terlebih dahulu mengganti proses pemilihannya. Kedua, jika ingin mengambil pemimpin yang netral, maka opsinya yaitu anggota DPD saat ini. Namun, di Indonesia sendiri sangat bergantung pada stigma masyarakat, sehingga untuk merealisasikan reformasi politik sangat sulit untuk diwujudkan. Ketiga, moralitas pemimpin di era sekarang tercermin dari era pemimpin terdahulu, dan ketika seseorang siap berpolitik berarti harus siap untuk tidak disukai. Keempat, konteks dalam demokrasi yang benar yaitu memiliki hak yang sama, tidak peduli dari anggota organisasi, lembaga maupun institusi lainnya, dalam artian demokrasi memiliki kedudukan yang sama. Kegiatan ini diakhiri dengan closing statement yang berbunyi “Politik adalah seni dalam menguasai jadi, perlu rasionalisasi untuk memilih apa yang benar-benar harus dipilih karena politik adalah hak sehingga kita hanya perlu melihat mana yang lebih potensial dan mana yang lebih bermanfaat. Bukan atas nama pribadi tapi atas nama kepentingan bersama karena keadilan adalah wujud dari menurunnya egositas manusia untuk menghasilkan kemanusiaan dan kesetaraan satu sama lain.” Kegiatan Disliker diakhiri dengan penutup dan sesi dokumentasi seluruh panitia, peserta, pemantik, dan pemateri.

Sustainable Development Goals atau SDGs (Tujuan Pembangunan Berkelanjutan) adalah kesepakatan pembangunan baru yang mendorong perubahan-perubahan kearah pembangunan berkelanjutan berdasarkan hak asasi manusia dan kesetaraan untuk mendorong pembangunan sosial, ekonomi dan lingkungan hidup. Dengan adanya Disliker ini diharapkan dapat mendukung upaya SDGs, yaitu melalui pemimpin yang akan dipilih oleh masyarakat pada saat Pilpres nantinya. Apabila masyarakat dibekali dengan ruang pencerdasan yang baik seperti forum Disliker yang berfungsi sebagai ruang diskusi publik maka secara otomatis masyarakat paham benar akan peran mereka dalam memilih pemimpin yang bijaksana untuk kedepannya yang dapat ikut serta dalam upaya mewujudkan pembangunan berkelanjutan atau SDGs itu sendiri. Harapan kedepannya, Disliker dapat memberi dampak positif bagi mahasiswa maupun masyarakat umum dan dengan adanya diskusi ini juga diharapkan mampu menambah skill public speaking serta daya berpikir kritis bagi mahasiswa untuk menyuarakan pandangannya terhadap dinamika pemerintahan agar tercipta Indonesia yang benar-benar adil, makmur, dan sejahtera.

Disliker tidak hanya semata-mata menjadi formalitas berdiskusi saja, tetapi juga sebagai sarana mempererat persaudaraan antar Organisasi Pemerintahan Mahasiswa (OPM) di Universitas Negeri Malang yang berperan sebagai pemantik dan Mahasiswa Universitas Negeri Malang serta mahasiswa umum yang berperan sebagai peserta diskusi. Selain itu, juga dapat meningkatkan ketertarikan di bidang politik sehingga kita semua tahu bahwa mahasiswa mempunyai peran penting dalam sistem pemerintahan, dan salah satunya dengan cara berdiskusi ini. Disliker juga dinilai berhasil menciptakan output yang positif dibuktikan dengan keaktifan peserta diskusi saat acara diskusi berlangsung. Diskusi ini juga dapat mempererat hubungan antar mahasiswa  melalui semangat berdiskusi dan saat menyampaikan pendapat ide yang unggul. Hasil dari diskusi ini akan menjadi sesuatu yang berharga yang bisa membangun bangsa Indonesia lebih baik terutama dalam sistem politik pemerintahan.

KEMENTERIAN SOSIAL POLITIK

BEMFA MIPA UM 2023

Rekatkan Hubungan Kekeluargaan Pengurus BEMFA MIPA Universitas Negeri Malang melalui Kegiatan BEM Gathering

Posted Leave a commentPosted in Program Kerja

BEM Gathering merupakan salah satu program kerja dari Biro Internal dan Penjaminan Mutu di bawah naungan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (BEMFA) Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Negeri Malang. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pengurus BEMFA MIPA UM 2022 sebagai kegiatan penutup sebelum dilaksanakannya sidang umum. Kegiatan BEM Gathering berisi pisah kenang pengurus, malam keakraban, dan pemberian apresiasi untuk seluruh pengurus BEMFA MIPA UM 2022. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada 26﹣27 November 2022 secara offline di Homestay Ameswari, Desa Tlekung dengan mengambil tema “Repeating Story to Strengthen the Family”. Pengambilan tema tersebut disesuaikan dengan tujuan dari diadakannya BEM Gathering sendiri, yaitu untuk merekatkan rasa kekeluargaan pengurus BEMFA MIPA UM 2022 sebelum berakhirnya masa jabatan, sebagai wadah untuk pisah kenang kepengurusan serta untuk mengapresiasi kinerja dari seluruh pengurus BEMFA MIPA UM 2022.

BEM Gathering diikuti oleh seluruh pengurus BEMFA MIPA UM 2022, diawali dengan pemberangkatan ke tempat pelaksanaan pada 26 November 2022 pada pukul 09.00 WIB. Seluruh panitia dan peserta melakukan check in dan presensi pada tempat pelaksanaan kegiatan dimulai pada pukul 10.30 WIB hingga pukul 10.45 WIB. Pembukaan kegiatan dilakukan pada pukul 11.00 WIB oleh MC, dilanjutkan dengan sholat dzuhur dan makan hingga pukul 12.30 WIB. Setelah makan, panitia mengarahkan seluruh peserta BEM Gathering untuk mengikuti game yang telah ditentukan oleh panitia, dimulai dari pukul 12.30 hingga pukul 15.00 WIB. Setelah bermain game dan melaksanakan sholat ashar, berikutnya seluruh pengurus BEMFA MIPA UM 2022 diberikan kesempatan untuk menuliskan kesan dan pesan selama satu periode kepengurusan kepada sesama pengurus. Pada pukul 19.00 WIB seluruh peserta dan panitia berkumpul di aula untuk menonton video bersama dan dilanjutkan dengan malam keakraban. Kegiatan pada hari pertama usai pada pukul 22.00 WIB, dan rangkaian kegiatan dilanjutkan pada hari berikutnya yaitu pada tanggal 27 November 2022. Pada hari kedua, diawali dengan sholat shubuh bersama-sama pada pukul 04.00 WIB hingga pukul 05.00 WIB dan dilanjutkan dengan senam pagi hingga pukul 06.15 WIB. Pada pukul 06.45 WIB seluruh panitia dan peserta melaksanakan outbond, dimana kegiatan ini juga merupakan salah satu bentuk upaya dari panitia untuk merekatkan seluruh pengurus BEMFA MIPA UM 2022. Kegiatan diakhiri dengan bersih-bersih, dan penutupan pada pukul 10.30 WIB.

Setelah kegiatan BEM Gathering 2022 usai, para peserta diberikan kesempatan untuk memberikan penilaian terhadap jalannya acara melalui survei kepuasan. “Kegiatan ini bisa menjadi ajang untuk merekatkan dan memperdalam rasa kekeluargaan pengurus BEMFA MIPA karena pada kegiatan ini kita semua bisa bersenang-senang bersama sebelum mengakhiri masa jabatan yang pastinya sangat berkesan” kata salah satu pengurus pada angket survei kepuasan. Banyak sekali komentar positif yang diberikan oleh pengurus BEMFA MIPA UM mengenai kegiatan ini karena menurut mereka kegiatan ini sangat berkesan. Para pengurus pun berharap agar kegiatan ini dapat dilaksanakan dengan lebih baik lagi di kepengurusan berikutnya, agar pengurus baru pada periode berikutnya juga bisa merasakan kekeluargaan di BEMFA MIPA. 

Dokumentasi kegiatan BEM Gathering

BIRO INTERNAL DAN PENJAMINAN MUTU

BEMFA MIPA UM 2022

Meningkatkan Atensi BEMFA MIPA UM dan FMIPA UM melalui Artikel

Posted Leave a commentPosted in Program Kerja

Artikel merupakan salah satu program kegiatan di bawah naungan Biro Media dan Informasi Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang (BEMFA MIPA UM). Kegiatan ini bertemakan “Stringing Words to Improve Credibility”. Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk mengenalkan FMIPA UM dan BEMFA MIPA UM 2022 kepada masyarakat luas, memberikan informasi kegiatan-kegiatan dan hal-hal yang terjadi di lingkup FMIPA UM. Program Kegiatan ini dilakukan sejak awal periode kepengurusan hingga akhir periode kepengurusan.

Setelah usai melaksanakan program kegiatan, panitia diminta untuk mengirimkan artikel atau press release kegiatan kepada Biro Media dan Informasi. Artikel yang telah dibuat, akan dipublikasikan melalui website BEMFA MIPA UM dan Kompasiana. Tak hanya itu, beberapa program kegiatan juga mampu dipublikasikan ke dalam website Universitas Negeri Malang. Artikel yang telah dipublikasikan ini berisi gambaran pelaksanaan kegiatan, tanggapan masyarakat, hingga dokumentasi.  

Melalui program kegiatan artikel, FMIPA UM tentunya mendapatkan atensi yang lebih luas dari masyarakat. Hal ini diperkuat dengan adanya respon positif dari mahasiswa FMPA UM terkait adanya program kegiatan artikel ini. “Dengan adanya kegiatan artikel ini, saya menjadi lebih tau kegiatan apa saja yang telah dilakukan oleh BEMFA MIPA UM selama periode ini,” ungkap Nabilah salah satu mahasiswa FMIPA UM. Melalui kegiatan artikel, harapannya masyarakat lebih mengenal BEMFA MIPA UM dan juga FMIPA UM itu sendiri.
D

Artikel di Website BEMFA MIPA UM, dokpri
Artikel di Kompasiana, dokpri
Artikel di Website Universitas Negeri Malang, dokpri

BIRO MEDIA DAN INFORMASI

BEMFA MIPA UM 2022

Upaya Pelestarian Mangrove Melalui Kegiatan GREENACTION

Posted Leave a commentPosted in Program Kerja

GREENACTION merupakan program kegiatan Departemen Sosial Lingkungan BEMFA MIPA UM 2022 yang bertemakan “Selamatkan Alam, Tanamkan Mangrove”. Tujuan diadakannya GREENACTION yaitu sebagai wadah pelestarian mangrove guna memperluas wawasan, pengetahuan, dan mengupayakan kontribusi pengurus BEMFA MIPA UM 2022. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 24 Juli 2022 di Gunung Pithing Mangrove Conservation (GPMC), Jalan Pantai Tamban RT 12/04 Dusun Tamban, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, 65176. GREENACTION diikuti oleh 56 orang pengurus BEMFA MIPA UM 2022.

Kegiatan diawali dengan perjalanan panitia dan peserta pada pukul 06.00 WIB dengan waktu tempuh selama 2 jam 30 menit. Panitia dan peserta tiba di lokasi pada pukul 09.00 WIB dan dilanjutkan dengan registrasi kehadiran serta sarapan bersama di Balai Nelayan Pantai Tamban. Lalu, pada pukul 09.30 WIB kegiatan dibuka oleh MC dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Pelaksana GREENACTION, Gubernur Mahasiswa BEMFA MIPA UM 2022, dan Ketua GPMC. Pak Edy, selaku Ketua GPMC juga memberikan materi mengenai seputar tanaman mangrove. Pak Edy mengatakan bahwa tanaman mangrove yang akan kami tanam ini jenis Bruguiera. Mengapa kami menanam jenis ini? Hal ini dikarenakan tanah atau lokasi yang akan kami tanami ini bisa dikatakan tidak terlalu berlumpur. Jadi, penentuan jenis mangrove ini berdasarkan dengan lokasi tanamnya. Selain itu, Pak Edy mengatakan bahwa tanaman mangrove jenis ini lebih kuat sehingga tidak mudah tumbang. Beliau juga mengatakan, apabila kami ingin menggunakan jenis mangrove yang berbeda, maka lokasi penanamannya juga berbeda. 

Kegiatan selanjutnya adalah ishoma sebelum melakukan penanaman mangrove. Setelah ishoma, peserta berkumpul di Balai Nelayan untuk melaksanakan briefing dan membentuk kelompok. Pada sekitar pukul 12.30 WIB, peserta menuju ke lokasi  penanaman dengan jalan kaki selama kurang lebih 30 menit. Kami semua sampai di lokasi sekitar pukul 13.00 WIB. Kami diberikan bibit mangrove tiap orang dan langsung melakukan penanaman sejumlah 150 buah dengan masing-masing kelompok diberikan 75 buah mangrove. Penanaman dilakukan sampai sekitar pukul 14.00 WIB. Tak lupa, kami juga mengabadikan momen ini dengan berfoto. Setelah selesai, kami kembali ke Balai Nelayan untuk melaksanakan agenda selanjutnya yaitu bersih diri dan penutupan. Pada pukul 16.30 WIB, peserta dan panitia siap untuk melakukan perjalanan pulang. Peserta dan panitia langsung kembali ke kediaman masing-masing sekitar pukul 19.30 WIB.

“Kegiatan ini merupakan program kegiatan yang benar-benar vibes kegiatan offline nya berdampak baik bagi pengurus. Serangkaian kegiatan yang terlaksana juga lancar sesuai dengan teknis yang terkonsep di awal. Selain itu, kegiatan GREENACTION ini merupakan salah satu prokeg yang bersinggungan langsung dengan masyarakat luar, khususnya Pantai Tamban. Pengalaman dan wawasan terkait pentingnya menjaga ekosistem pesisir pantai dengan penanaman mangrove yang berperan penting demi pelestarian alam. Kegiatan ini tentunya juga menambah hal positif untuk refreshing,” ucap Ketua Pelaksana. Tanaman mangrove ini menjadi salah satu subjek utama bagi pengembangan lingkungan di Indonesia. Dengan adanya kegiatan GREENACTION ini dapat mendukung kesadaran masyarakat bahwa tanaman mangrove memang penting untuk melindungi lingkungan, khususnya daerah pantai. Melestarikan tanaman mangrove adalah usaha yang sangat baik untuk menstabilkan kondisi lingkungan dan menyelamatkan habitat di sekitar hutan mangrove. 

Gambar 1. Registrasi kehadiran, dokpri
Gambar 2. Sarapan bersama, dokpri
Gambar 3. Pemaparan materi oleh Ketua GPMC, dokpri
Gambar 4. Perjalanan menuju lokasi penanaman, dokpri
Gambar 5. Penanaman mangrove, dokpri
Gambar 6. Dokumentasi bersama, dokpri

DEPARTEMEN SOSIAL LINGKUNGAN

BEMFA MIPA UM 2022

BEM Career Center Wadah Bagi Warga FMIPA Untuk Mempersiapkan Karir Setelah Lulus Kuliah

Posted Leave a commentPosted in Program Kerja

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (BEMFA) Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Negeri Malang (UM) mengadakan program kegiatan BEM Career Center yang bertema Build Career Through Science in Society 5.0Kegiatan Scientist Bootcamp and Competition ini diinisiasi oleh Departemen Riset dan Teknologi serta diperuntukkan untuk seluruh warga FMIPA Universitas Negeri Malang.  Kegiatan ini dilaksanakan selama satu tahun kepengurusan dengan tujuan memberikan informasi mengenai layanan magang, pekerjaan/profesi sesuai dengan bidang keilmuan bagi Mahasiswa FMIPA UM, memberikan gambaran dunia pekerjaan bagi Mahasiswa FMIPA UM, dan memberikan informasi seputar program penelitian, inovasi, dan karir civitas akademika maupun alumni FMIPA.

Kegiatan BEM Career Center merupakan rangkaian kegiatan yang terdiri dari Live Series, Agent and Company Profile, Magang dan Internship, dan BEM Inventor Buletin. Kegiatan Live Series dilaksanakan 4 kali daring melalui akun Instagram BEMFA MIPA. Live Series yang pertama dilaksanakan tanggal 21 Mei 2022 dengan pemateri dosen Fisika UM Bapak Muhammad Reyza Arief Taqwa, S.Pd.,M.Pd. yang membahas seputar karir menjadi dosen serta dipandu oleh seorang moderator. Live Series kedua dilaksanakan tanggal 18 Juni 2022 dengan pemateri Kak Bagas Haqi Arrasyid seorang alumni UM yang bekerja sebagai Researcher di Nano Center Indonesia. Live Series ketiga dilaksanakan tanggal 20 Agustus 2022 dengan pemateri Kak Hendra Ermawan seorang alumni UM yang bekerja sebagai Branch Head di Kalbe Nutritional Indonesia. Live Series terakhir dilaksanakan tanggal 8 Oktober 2022 dengan pemateri Kak Rina Adiastuti seorang alumni UM yang bekerja sebagai Analis Keuangan di Kementerian Keuangan RI.

Untuk agenda Agent and Company Profile dan Magang atau Internship dilaksakan 2 bulan sekali dengan mengunggah informasi melalui feed Instagram BEMFA MIPA UM agar bisa diakses oleh seluruh warga FMIPA. Agenda terakhir yaitu BEM Inventor Buletin yang diterbitkan 2 selama satu tahun kepengurusan pada tanggal 23 Juli dan 15 Oktober 2022. BEM Inventor buletin mengangkat tema “Optimizing the Role of the Young Generation in Development, Tecnology, and Innovation in Society 5.0”. Pada Edisi 1 membahas tentang konten ilmiah, isu keilmuan terkini, karir alumni FMIPA. Sedangkan pada edisi 2 mengangkat membahas tentang prestasi civitas akademika FMIPA, kegiatan BEMFA MIPA seperti PPK ORMAWA, Scientist Bootcamp and Competition, Entrepeneur Week, dan fakultas MIPA yang membuka 2 program studi baru yaitu S1 Farmasi dan S1 Ilmu Gizi.

“BEM Career Center merupakan kegiatan yang sangat berguna bagi saya khususnya mahasiswa tingkat akhir, selama 4 kali live series saya selalu hadir dan itu membantu saya merencanakan karir kedepannya, kegiatan ini perlu sering-sering diadakan” ungkap Salsa, salah satu mahasiswa tahun ketiga jurusan Kimia. Begitu juga dengan Dea yang mengungkapkan, “Jujur, kegiatan ini menarik dan sangat bermanfaat mengusung tema yang belum ada di kegiatan jurusan sebelumnya. Prospek karir dan informasi magang serta profil perusahaaan yang liear dengan FMIPA.”D

C:\Users\ASUS\Downloads\WhatsApp Image 2022-11-23 at 20.35.28.jpeg
Live series How to be, dokpri

DEPARTEMEN RISET DAN TEKNOLOGI

BEMFA MIPA UM 2022

Menciptakan Mahasiswa Kreatif dan Inovatif di Era Kompetitif

Posted Leave a commentPosted in Program Kerja

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (BEMFA) Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Negeri Malang (UM) mengadakan kegiatan PKM Hunter secara daring melalui Zoom Cloud Meetings, dengan tema “Menciptakan Mahasiswa Kreatif dan Inovatif di Era Kompetitif.” Kegiatan PKM Hunter ini diinisiasikan oleh Departemen Riset dan Teknologi dan diperuntukkan kepada mahasiswa aktif FMIPA UM. Kegiatan PKM Hunter berlangsung dalam lima tahapan yaitu pertama, sosialisasi yang dilaksanakan pada Sabtu, 27 Agustus 2022 kedua, Training of Trainer (ToT) yang dilaksanakan pada Sabtu, 05 November 2022 ketiga, Technical Meeting (TM) yang dilaksanakan pada Senin, 07 November 2022, keempat, Judging yang dilaksanakan pada Sabtu, 12 November 2022 dan kelima, Awarding yang dilaksanakan pada 14 November 2022.

Sebagai mahasiswa yang sadar akan seberapa pentingnya untuk menjadi kreatif dan inovatif di era kompetitif sekarang ini, membuat kita perlu untuk menciptakan dan mempersiapkan mahasiswa yang kreatif dan inovatif untuk bisa berkompetensi mengikuti zaman. PKM Hunter ini diadakan sebagai upaya untuk meningkatkan kreatifitas dan inovasi mahasiswa FMIPA UM melalui Program Kkreativitas Mahasiswa (PKM). Mahasiswa akan dipersiapkan untuk berlomba mengutarakan dan mempresentasikan hasil dari ide-ide inovatif yang telah dikembangkan dengan kreatifitas. Melalui kegiatan PKM Hunter, diharapkan mahasiswa FMIPA UM dapat berkompetisi mengenai ide masing-masing, dan bisa mengembangkannya hingga membanggakan dan membawa kebermanfaatan kepada lingkungan di sekitar.

Sabtu (27/08) berlangsungnya sosialisasi PKM Hunter yang dimulai pukul 09.00 WIB. Adapun moderator pada kegiatan kali ini adalah Charita Putri Salsabila Alda, Staf Divisi Diplomasi BEMFA MIPA UM 2022. Kegiatan ini dibuka dengan sambutan-sambutan, yaitu sambutan oleh Amelia Fadhil Nurlaila selaku Ketua Pelaksana PKM Hunter, dan sambutan oleh Muhammad Ahva Mushlich selaku Gubernur Mahasiswa FMIPA UM 2022. Setelah kegiatan resmi dibuka, selanjutnya adalah pemaparan sosialisasi PKM Hunter oleh Vera Putri Wahyuni Staf Divisi Penguatan Riset dan Profesi yang disertai dengan sesi tanya jawab dan diakhiri dengan penutup.

Sabtu (05/11) telah berlangsung Training of Trainer (ToT) yang dimulai pukul 09.00 WIB. Pada kegiatan ini, dilakukan pemaparan Training of Trainer (ToT) PKM Hunter BEMFA MIPA UM 2022 kepada para juri disertai dengan sesi tanya jawab. Kemudian pada Senin (07/11) telah berlangsung Technical Meeting (TM) yang dimulai pukul 19.00 WIB. Pada kegiatan ini, dilakukan pemaparan Technical Meeting PKM Hunter BEMFA MIPA UM 2022 dan penentuan nomor urut untuk presentasi peserta ketika hari-h disertai dengan sesi tanya jawab.

Sabtu (12/11) telah dilaksanakan sesi judging  PKM Hunter yakni penjurian kepada peserta yang telah lolos dari penjaringan yang dilakukan oleh Himpunan Mahasiswa Departemen (HMD) sebelumnya. Kegiatan judging PKM Hunter ini dimulai pada pukul 09.00 WIB, dengan Master of Ceremony (MC) yakni Mila Adelia Permatasari, Staf Divisi Pengabdian Masyarakat BEMFA MIPA UM 2022 dan Hannif Lathifah, Staf Bagian Informasi BEMFA MIPA UM 2022. Kegiatan ini dibuka dengan sambutan-sambutan, yaitu sambutan oleh Amelia Fadhil Nurlaila selaku Ketua Pelaksana PKM Hunter, dilanjutkan sambutan oleh Helwani Fuadi Sujoko Putra selaku Wakil Gubernur Mahasiswa FMIPA UM 2022 dan sambutan dari Wakil Dekan III FMIPA UM, Prof. Dr. Sentot Kusairi, SPd., M.Si. sekaligus membuka acara PKM Hunter.

Setelah kegiatan resmi dibuka, selanjutnya adalah pengenalan juri oleh MC dan pembacaan tata tertib. Juri pada kegiatan PKM Hunter berdasarkan kategorinya yakni,

Juri Penilai PKM-R: Daratu Eviana Kusuma Putri, S.Si., M.Sc, Evi Susanti, S.Si., M.Si, dan Kak Nur indah Agustina.

Juri Penilai PKM-K: Nur’aini Kartikasari, S.Si., M.Sc, Kennis Rozana, S.Pd., M.Si., dan Rahmi Masita, S.Si., M.Sc.

Juri Penilai PKM-PM: Ajeng Daniarsih, S.Si., M.Si, Dr. Desi Rahmadani, S.Si, M.Si, dan Kak Afis Baghiz Syafruddin.

Juri Penilai PKM-KC: Danar, S.Si., M.Sc., Dr. Muh. Ade Artasasta, S.Si, dan Kak Widad Lazuardi.

Juri Penilai PKM-GT:  Mohammad Agung, S.Pd., M.Sc, dan Kak Syihabul Aziz.

Setelah diperkenalkannya juri dan dibacakanya tata tertib, para peserta selanjutnya diminta untuk bersiap melakukan presentasi dan masuk ke dalam room Zoom sesuai dengan kategori PKM yang telah dipilih. Setelah selesainya sesi penjurian, acara pun menuju kepada akhir, yang ditutup oleh MC.

Senin (14/11) acara puncak yang telah dinanti yakni Awarding PKM Hunter akhirnya terlaksana. Peserta yang berhasil memenangkan medali dalam setiap kategoriganya yakni,

Pemenang PKM-R:

  • Medali Perunggu: Heni Duwi Prastika dengan judul PKM Kejawen; Budaya Masyarakat Jawa Kuno yang Menimbulkan Pengaruh Terhadap Adat Istiadat Masyarakat Jawa Setempat
  • Medali Perak: Muhammad Fadillah dengan judul PKM Hubungan Pengukuran Jarak Tempuh Kendaraan Dengan Ketepatan Penentuan Lokasi Pengisian Daya Listrik Untuk Optimalisasi Penggunaan Kendaraan Listrik
  • Medali Emas: Dhea Amalia Putri Diva dengan judul PKM Pengaplikasian Cangkang Telur, Rumput Teki, dan Getah Bonggol Pisang Dalam Penyembuhan Luka

Pemenang PKM-K:

  • Medali Perunggu: Noer Sholeh Krisna dengan judul PKM  SECRET STORIES of INDONESIA : Aplikasi Buku dan Permainan Sebagai Pelestari Cerita Rakyat Indonesia Sekaligus Pembangun Moral Anak Usia Dini
  • Medali Perak: Fitriyatun Naldiyah dengan judul PKM  Fi-Nab : Spray Penghilang Bau Sepatu
  • Medali Emas: Desy Trihandayani dengan judul PKM  Inovasi Sabun Serbuk dari Ekstrak Buah Maja (Aegle marmelos (L.) Corr.) sebagai Upaya Peningkatan Popularitas dan Nilai Ekonomi

Pemenang PKM-PM:

  • Medali Perunggu: Sabrina Aji Nur Rachmadiah dengan judul PKM Pengedukasian Optimalisasi Lingkungan Pesantren Menjadi Apotek Hidup
  • Medali Perak: Cintya Mayangsari dengan judul PKM Tricam; Aplikasi Pengontrol Penggunaan Listrik Berbasis Mobile Sebagai Upaya Mengurangi Pemborosan Listrik Pada Masyarakat
  • Medali Emas: Iswatun Mei Suciati dengan judul PKM Pelatihan Pembuatan Media Tanam Pada Jamur Menggunakan Limbah Serbuk Kayu Pada Ibu-Ibu PKK di Desa Junrejo Kecamatan Junrejo Kabupaten Batu

Pemenang PKM-KC:

  • Medali Perunggu: Alia Salsabila dengan judul PKM  CLODI: Automatic Clothesline and Heater with Arduino Uno-Based Temperature, Weather and Humidity Sensors also Integrated with Real Time Application
  • Medali Perak: Shefira Salvabila Safitri dengan judul PKM  Teknologi Coterizer dan Sengatan Listrik Sebagai Manipulasi Konversi Suhu Pada Susu Sapi
  • Medali Emas: Viona Amalia Putri dengan judul PKM  Disabilitas Hebat (BISA): Information and Communication Health System based on Android Application

Fitriyatun Naldiyah, salah satu peserta mengungkapkan kesan pesanya setelah mengikuti kegiatan ini, “Semoga acara serupa diadakan kembali untuk menggali potensi mahasiswa terutama mahasiswa baru yang notabenenya masih belajar. Dan untuk kedepannya semoga ada bimbingan lanjutan untuk peserta PKM HUNTER, terutama bagi pemenang sebagai salah satu bentuk apresiasi yang nantinya bisa lebih mengembangkan potensi dari mahasiswa itu sendiri. Terimakasih banyak kepada kakak-kakak panitia, Bapak/Ibu dewan juri dan untuk semuanya yang terlibat dengan acara ini. Alhamdulillah, dari sini saya pribadi belajar banyak mengenai PKM dan saya lebih termotivasi lagi dengan kegiatan PKM. Walaupun sedikit tidak menyangka bisa menang, namun Alhamdulillah dan terimakasih banyak atas arahan serta bimbingannya. Semoga acara serupa dapat dilaksanakan dan acara saat ini bisa ditindaklanjuti lebih jauh kedepannya.” “Alhamdulillah kegiatan PKM Hunter kemarin berjalan lancar, aku ucapkan terimakasih kepada teman-teman panitia yg telah menyiapkan kegiatan dari awal sampai akhir. Serta terimakasih juga kepada para peserta yang sudah antusias untuk mengikuti kegiatan ini. Semoga dengan diadakannya kegiatan PKM Hunter ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua, baik kepada peserta maupun kepada panitia. Harapannya bagi teman-teman peserta setelah mengikuti kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat dan antusiasme mahasiswa FMIPA UM dalam berinovasi dan berkreativitas, dan semoga dengan kegiatan PKM Hunter  nantinya para mahasiswa FMIPA UM ini bisa mencetak banyak prestasi khususnya untuk diri sendiri dan juga untuk FMIPA. Sekian dari aku, terimakasih dan semangat,” ungkap Amelia Fadhil Nurlaila selaku Ketua Pelaksana PKM Hunter.

C:\Users\User\AppData\Local\Microsoft\Windows\INetCache\Content.Word\Cuplikan layar 2022-11-12 094627.png
Gambar 1 MC pada saat judging PKM HUNTER, dokpri
Gambar 2 Presentasi peserta PKM Hunter, dokpri
Gambar 3 Presentasi peserta PKM Hunter, dokpri
Gambar 4 Panitia PKM Hunter, dokpri

DEPARTEMEN RISET DAN TEKNOLOGI

BEMFA MIPA UM 2022

Memupuk Kehidupan Antar Agama yang Harmonis dengan Menghormati Prinsip-Prinsip Toleransi Beragama melalui Kegiatan Sinau Toleransi

Posted Leave a commentPosted in Program Kerja

Sinau Toleransi merupakan salah satu program kerja dari Departemen Kesejahteraan Mahasiswa di bawah naungan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (BEMFA) Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Negeri Malang. Sinau Toleransi adalah talkshow antar agama yang akan diisi oleh narasumber dari agama Hindu, Buddha, Katolik, Islam, Konghucu dan Kristen beserta pemantik dari perwakilan UKM Keagamaan. Sinau toleransi dilaksanakan dalam rangka menyambut hari toleransi internasional yang akan membahas wawasan mengenai toleransi dan perkembangan toleransi antar umat beragama di Indonesia. 

Kegiatan ini merupakan upaya untuk menguatkan tali persaudaraan, memberikan edukasi mengenai prinsip toleransi dan wadah dialog mahasiswa dalam menyikapi tindakan intoleran. Sinau toleransi berlangsung dengan dipandu oleh moderator yang akan mempersilahkan narasumber untuk menyampaikan tanggapan terhadap topik dialog yang dibahas secara santai dan lugas. Selanjutnya akan dipersilahkan kepada pemantik dan seluruh peserta untuk menyampaikan pendapat ataupun pertanyaan yang kemudian akan dijawab oleh narasumber. 

Harapan dari kegiatan ini dapat memupuk kehidupan antar agama yang harmonis dan damai dengan menghormati prinsip-prinsip toleransi beragama.Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pengurus BEMFA MIPA UM 2022 Kegiatan sinau toleransi ini bertujuan untuk memberikan wawasan toleransi antar umat beragama, menjadi wadah dialog mahasiswa dalam menyikapi tindakan intoleran dalam kehidupan sehari-hari serta menilik sejauh mana toleransi antar agama di Indonesia.

Pada hari Sabtu, 22 Oktober 2022, telah dilaksanakan Sinau Toleransi,  Sinau Toleransi dilaksanakan secara daring melalui Zoom Cloud Meetings. Sinau Toleransi kali ini mengangkat tema “Hari Toleransi Internasional: 77 Tahun Merdeka, Sudahkan Kita Terima Keberagaman Agama?”

Kegiatan ini dibuka oleh moderator sekitar pukul 08.00 WIB, kemudian dilanjutkan oleh sambutan-sambutan dari Ketua Pelaksana Sinau Toleransi, Gubernur Mahasiswa BEMFA MIPA UM 2022, dan sambutan dari wakil dekan III FMIPA UM. Memasuki acara inti, pada sekitar pukul 09.30 WIB diisi talkshow terkait toleransi beragama yang disampaikan oleh beberapa naarasumber, yaitu:

  1. Achmad Toha, S.Ag, MA, Ph.D (Dosen Tinggi Sastra Arab dan Studi Islam Universitas Negeri Malang
  2. Dr.Johannes Ananta Prayoga, M.Pd., M.Ed (Tokoh Agama Kristen Universitas Negeri Malang)
  3. D.M.T Andi Wibowo, Pr., Ph.D (DirekturUtama Pusat Pastoral Keuskupan Malang)
  4. Kadek Yudi Murdana, M.A (B.DH) (Dosen Sekolah Tinggi Agama Budha Kertarajana)
  5. Aldin Destian Setya, S.Kom (Anggota Pusat Bimbingan dan Pendidikan Konghucu Kemenag RI)
  6. Dr. I Nengah Parta., S.Pd, M.Si.

Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Terlihat bahwa forum sangat aktif, baik pada pemaparan materi maupun talkshow. Hal ini terbukti dengan banyaknya peserta yang mengajukan pertanyaan, memberikan tanggapan, hingga berdiskusi terkait materi-materi yang telah disampaikan. Setelah pemaparan materi selesai, selanjutnya adalah penyerahan piagam penghargaan kepada pemateri yang diserahkan oleh Gubernur Mahasiswa BEMFA MIPA UM secara virtual. Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi dokumentasi bersama pemateri, peserta, dan panitia. 

Sinau toleransi ini sangat menarik dilihat dari testimoni peserta yang mengatakan bahwa dengan mengikuti kegiatan ini, mereka bisa membuka wawasan baru terutama memberikan pengetahuan tentang pentingnya toleransi di Indonesia. Banyak nilai positif yang bisa diambil dari kegiatan ini diantaranya bisa menambah wawasan, pengalaman, dan pengeahuan mengeneai keberagaman agama di Indonesia.

Sesi penyampaian materi oleh pemateri, dokpri
Sesi penyampaian materi oleh pemantik, dokpri 

DEPARTEMEN KESEJAHTERAAN MAHASISWA

BEMFA MIPA UM 2022

Fantasy World: Glimpse of Our Dreams melalui Kegiatan FIKSI (Festival Kreasi, Aksi, dan Seni)

Posted Leave a commentPosted in Program Kerja

FIKSI (Festival Kreasi, Aksi, dan Seni) merupakan salah satu program kerja dari Departemen Seni dan Olahraga di bawah naungan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (BEMFA) Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Negeri Malang. FIKSI adalah kegiatan di bidang seni yang terbagi dalam 3 kegiatan yaitu kompetisi, open submission pameran seni, dan puncak acara. Kegiatan ini diawali dengan kompetisi di bidang seni seperti song cover, baca puisi, tari tradisional, dan film pendek yang dilaksanakan secara online di mana peserta kompetisi adalah mahasiswa aktif FMIPA UM. Kemudian dilanjutkan dengan open submission karya seni dari mahasiswa aktif FMIPA UM untuk pameran yang akan dibuka sebelum puncak acara. Puncak acara dilaksanakan secara offline sebagai ujung rangkaian dengan kegiatan yang berisikan penampilan dari pemenang kompetisi dan penampilan Sub Divisi seperti band dari ASWA, paduan suara dari GSC-5, dan modern dance dari KOMIPA. 

Kegiatan ini merupakan upaya untuk mengapresiasi mahasiswa FMIPA UM khususnya di bidang kesenian. Pemenang kompetisi nantinya mendapatkan kesempatan tampil pada puncak acara. Kegiatan open submission dan puncak acara bertujuan sebagai bentuk apresiasi mahasiswa FMIPA UM untuk menampilkan bakat dan minat mereka dibidang kesenian. Open submission untuk pameran seni berupa karya Seni Lukis dan Seni Kriya seperti batik, kerajinan topeng, ukiran kayu, dan lain-lain. Kegiatan puncak acara dilaksanakan selama 1 hari. 

Rangkaian kegiatan ini diawali dengan open gate jalan sehat untuk mahasiswa FMIPA, dilanjutkan pembukaan acara oleh MC, setelah itu penyampaian sambutan oleh Dekan FMIPA sekaligus pembukaan acara, kemudian masuk ke acara inti yaitu pemberangkatan jalan sehat yang diawali dengan persiapan jalan sehat oleh panitia dan peserta, masuk ke acara selanjutnya yaitu penampilan-penampilan diantaranya penampilan dari HMD Matematika, penampilan dosen, penampilan HMP Bioteknologi, penampilan pemenang kompetisi song cover solo, penampilan paduan suara GSC-5, penampilan HMD Fisika, penampilan HMD Biologi, penampilan HMD Kimia, penampilan HMP IPA, penampilan pemenang lomba tari tradisional, penampilan pemenang kompetisi baca puisi, penampilan pemenang kompetisi song cover group, penampilan Band ASWA, dan yang terakhir ditutup dengan penampilan keren dari modern dance KOMIPA. Di sela-sela penampilan ada sesi pengundian hadiah yang juga tidak kalah seru dengan hadiah yang sangat menarik. Acara selanjutnya yaitu penutupan dan dokumentasi serta sanitasi tempat pelaksanaan yang dilakukan oleh panitia.

Beberapa peserta juga memberikan komentar terkait pelaksanaan kegiatan ini. “Perlu, karena dengan adanya FIKSI setiap mahasiswa dapat mengembangkan potensi yang dimilikinya, bahkan FIKSI merupakan wadah dimana para mahasiswa dapat menunjukkan bakat yang dimilikinya kepada khalayak umum” kata Laras Gunita Titis Hapsari ketika diberikan pertanyaan mengenai perlu atau tidak kegiatan FIKSI ini diadakan kembali. Selain itu, Ananda Khalishah Fairuz Mumtaz mengatakan “Eventnya menarik serta dapat menjadi wadah bagi mahasiswa yang hobi/minat dibidang seni”. Beberapa mahasiswa yang memberikan penilaian juga merasa puas dengan kegiatan FIKSI ini dan berharap dapat diadakan kembali dengan konsep yang lebih baik lagi. Selain para peserta, dan pengisi acara apresiasi kegiatan FIKSI juga diberikan oleh bapak Dekan FMIPA, beliau menyampaikan bahwa kegiatan FIKSI ini sangat bermanfaat dimana dengan adanya kegiatan ini dapat membuktikan juga bahwa Mahasiswa FMIPA tidak hanya pandai dalam mengasah kemampuan otak kiri saja tetapi juga dapat mengasah kemampuan otak kanannya dan dapat menunjukkan bakatnya dibidang non akademik.

Pembukaan Kegiatan oleh Dekan FMIPA, dokpri
Pembukaan Kegiatan Jalan Sehat, dokpri
Penampilan Tari Tradisional, dokpri
Penampilan Sub Divisi ASWA BEMFA MIPA UM 2022, dokpri

DEPARTEMEN SENI DAN OLAHRAGA

BEMFA MIPA UM 2022

Menciptakan Generasi Kritis melalui Kelas Sosial Politik

Posted Leave a commentPosted in Program Kerja
Gambar 1. Dokumentasi kegiatan Kelas Sosial Politik bersama pemateri, dokpri

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (BEMFA MIPA) Universitas Negeri Malang (UM) mengadakan kegiatan Kelas Sosial Politik secara luring di Gedung B22 Ruang 218-219. Kegiatan ini mengangkat tema “Bersama Membangun Intelektual Sosial Politik Sebagai Optimalisasi Fundamental Dengan Pendekatan Sosial Sains.” Kegiatan Kelas Sosial Politik ini diinisiasi oleh Departemen Sosial Politik dan diperuntukkan kepada mahasiswa FMIPA UM. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yaitu tanggal 8–9 Oktober 2022. Kelas Sosial Politik ini merupakan sebuah upaya untuk menambah pengetahuan mahasiswa FMIPA UM di bidang Sosial Politik secara lebih luas. 

Sebagai mahasiswa yang sadar akan peran dan fungsinya dalam berpolitik, tentu membuat kita perlu membentuk dan mempersiapkan calon penerus yang baik pada periode yang akan datang. Kelas Sosial Politik ini diadakan sebagai wadah pelatihan untuk menambah pengetahuan mahasiswa, utamanya mahasiswa FMIPA UM. Harapannya dengan adanya kegiatan Kelas Sosial Politik mampu meningkatkan pengetahuan mahasiswa FMIPA UM mengenai sosial politik, meningkatkan kemampuan berpikir kritis, serta dapat membuat mahasiswa FMIPA UM lebih peduli tentang isu-isu sosial yang ada di sekitar.

Sabtu (8/10) berlangsung Kelas Sosial Politik hari pertama yang dimulai pada pukul 08.30 WIB. Adapun Master of Ceremony (MC) pada kegiatan kali ini adalah Fanny Anggita, Staf Bagian Penjaminan Mutu BEMFA MIPA UM 2022 dan Nike Tatia, Staf  Divisi Relasi dan Kerjasama BEMFA MIPA UM 2022. Kegiatan ini dibuka dengan sambutan-sambutan, yaitu sambutan oleh Riska Indrayana selaku Ketua Pelaksana Kelas Sosial Politik, dilanjutkan sambutan oleh Muhammad Ahva Mushlich selaku Gubernur Mahasiswa FMIPA UM 2022. Wakil Dekan III FMIPA UM, Prof. Dr. Sentot Kusairi, SPd., M.Si. juga turut hadir dan memberikan sambutan sekaligus membuka acara Kelas Sosial Politik.

Setelah kegiatan resmi dibuka, selanjutnya adalah pembacaan tata tertib  dan Curriculum Vitae (CV) oleh MC. Selanjutnya adalah kegiatan inti Kelas Sosial Politik dengan materi pertama yakni Kajian Strategis, dan Manajemen Isu Propaganda dibawakan oleh Evan Rayhan Revendy anggota dari DPM Fakultas Hukum Universitas Brawijaya. Setelah sesi pemaparan materi terdapat sesi tanya jawab. Peserta sangat aktif dan antusias bertanya pada sesi ini. Di akhir hari pertama, peserta diberikan penugasan untuk mengkaji suatu isu. Hasil kajian tersebut dinilai langsung oleh pemateri dan dari hasil penilaian tersebut nantinya diambil kajian terbaik yang akan diteruskan ke program kerja Kajian Khusus (KASUS). Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian closing statement oleh pemateri kemudian penyerahan piagam penghargaan kepada pemateri oleh Gubernur Mahasiswa FMIPA UM 2022. Di akhir kegiatan dilakukan penutupan dan dokumentasi bersama pemateri, panitia dan seluruh peserta.

Gambar 2. Praktik aksi demo yang dilakukan oleh peserta Kelas Sosial Politik, dokpri

Minggu (9/10) adalah hari kedua sekaligus hari terakhir Kelas Sosial Politik. MC hari kedua yaitu Fanny Anggita dari Staff Bagian Penjaminan Mutu BEMFA MIPA UM 2022 dan Nike Tatia, Staf  Divisi Relasi dan Kerjasama BEMFA MIPA UM 2022. Topik bahasan pada kegiatan ini yakni mengenai Manajemen Aksi yang dibawakan oleh Fadhil Fathurochman, S.Si., Presiden Mahasiswa FMIPA UM 2020. Pada hari kedua secara teknis sama dengan hari pertama. Setelah sesi pemaparan materi terdapat sesi tanya jawab. Peserta sangat aktif dan antusias bertanya pada sesi ini. Pada hari kedua, terdapat praktik demo yang mana peserta dapat mengimplementasikan materi yang didapatkan. Peserta aktif mengemukaan persepsinya terkait topik atau isu yang dibahas. Topik atau isu yang dibahas ini disediakan oleh tim penyusun. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian closing statement oleh pemateri kemudian penyerahan piagam penghargaan kepada pemateri oleh Gubernur Mahasiswa FMIPA UM 2022. Di akhir kegiatan dilakukan penutupan dan dokumentasi bersama pemateri, panitia dan seluruh peserta.

“Alhamdulillah kegiatan Kelas Sosial Politik kemarin berjalan lancar, aku ucapkan terima kasih kepada teman-teman panitia yg telah bekerja keras demi berlangsungnya kegiatan Kelas Sosial Politik ini. Serta terima kasih juga kepada para peserta, kalian sangat antusias demi mengikuti kegiatan ini. Semoga dengan diadakannya kegiatan Kelas Sosial Politik ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua, baik kepada peserta maupun kepada panitia. Harapannya bagi teman-teman peserta setelah mengikuti kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran mahasiswa FMIPA UM akan pentingnya peduli akan isu-isu yang beredar di sekitar. Sekian dari aku, terimakasih.” ungkap  Riska Indrayana selaku Ketua Pelaksana Kelas Sosial Politik.

DEPARTEMEN SOSIAL POLITIK

BEMFA MIPA UM 2022