Artikel

Continuing the Journey: Tingkatkan Kualitas Organisasi dan Sinkronisasikan Chemistry melalui Upgrading Pengurus FS2T 2024

Dokumentasi Kegiatan Upgrading FS2T Sub Divisi BEM FMIPA UM 2024

Penyelenggara

Forum Studi Sains dan Teknologi (FS2T) Sub Divisi BEM FMIPA UM

Dosen Pendamping

Bakhrul Rizky Kurniawan, S.Pd., M.Pd.

Ketua Pelaksana

Lisa Kurnia Anggraeni Damayanti

Pemateri

Aya Reggyna Octavia

Fitria Andriani

Fachrizatul Laily

Maya Myerella

Mir’atus Sholihah

Putri Rizky Febrianti

Muh. Rahadeva Suryaputra

Pelaksanaan Kegiatan

Sabtu dan Minggu, 2–3 Maret 2024

Karakteristik Kegiatan

Jenis Program Layanan dan Pembinaan Keprofesian

SDGs ke-16 dan 17

Perdamaian, Keadilan, dan Kelembagaan yang Tangguh

Kemitraan untuk Mencapai Tujuan

Mental Kebangsaan ke-1

Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa

Berita Kegiatan

Upgrading FS2T 2024 merupakan salah suatu program kegiatan dari Bidang Pengembangan Organisasi FS2T Sub Divisi BEM FMIPA UM 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali pengurus FS2T dengan wawasan organisasi yang baik, memberikan keterampilan dasar kepada pengurus FS2T tentang keorganisasian, dan mengakrabkan antar pengurus FS2T. Selain itu, Upgrading ini bertujuan untuk melantik pengurus FS2T 2024. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring di Homestay Ameswari, Villa Bukit Tlekung Kec. Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur pada tanggal 2–3 Maret 2024.

Tema yang diambil dalam kegiatan Upgrading tahun ini adalah “Synchronize the Chemistry and Upgrade the Quality”. Harapannya dengan mengusung tema ini, para pengurus FS2T baik Steering Committee dan Organizing Committee dapat mensinkronisasikan chemistry atau ikatan antara satu dengan yang lain, sehingga kedepannya dalam pelaksanaan kegiatan yang ada di FS2T maupun di luar itu dapat berjalan dengan baik. “Dengan adanya kegiatan Upgrading ini menurut saya menjadi kegiatan yang dapat mengakrabkan antara SC dan OC hal itu sesuai dengan tema yang diangkat” ungkap salah satu peserta Upgrading FS2T 2024. Dalam kegiatan Upgrading ini, juga diadakan pembekalan materi yang akan menjadi tonggak atau langkah awal untuk meng-upgrade diri bagi pengurus FS2T untuk menjadi pribadi yang cakap dan berkualitas.

Pada hari pertama, kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC dan Pendamping BEM FMIPA pada pukul 14.00 WIB. Sebelum memasuki sesi pemaparan materi, peserta terlebih dahulu menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars UM. Materi pertama dengan topik “Hubungan Departemen Keilmuan dengan FS2T” oleh Aya Reggyna Octavia yang dipandu oleh moderator dari pukul 14.35–15.05 WIB. Selanjutnya, materi kedua dengan topik “Administrasi” oleh Fitria Andriani yang dipandu oleh moderator dari pukul 15.05–16.05 WIB. Lalu, dilanjutkan materi ketiga yaitu dengan topik “Keuangan” oleh Fachrizatul Laily yang dipandu oleh moderator dari pukul 16.05–17.05 WIB. Setelah melakukan ishoma hingga pukul 19.20 WIB, materi keempat dilanjut dengan topik “Teknik Sidang” yang dipandu oleh moderator dari pukul 19.20–20.25 WIB. Selanjutnya ice breaking selama 5 menit, kemudian materi terakhir di hari pertama yaitu dengan topik “Kepemimpinan” yang berlangsung pada pukul 20.30–21.35 WIB oleh Mir’atus Sholihah. Hari pertama ini diakhiri dengan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dari pukul 21.35–21.50 WIB.

Dokumentasi peserta, panitia dan pemateri pada malam hari pertama kegiatan Upgrading

Pada hari Minggu tanggal 3 Maret 2024, kegiatan diawali dengan senam dan olahraga pagi pada pukul 05.30–06.30 WIB. Selanjutnya games pada pukul 06.30-07.30 WIB yang dilakukan sebelum sarapan bersama dan dipandu secara langsung oleh sie acara.

Dokumentasi games

Setelah itu, panitia dan peserta membersihkan dan juga mempersiapkan diri untuk mengikuti acara selanjutnya, yaitu penyampaian materi “Kepenulisan” oleh Putri Rizky Febrianti yang dipandu moderator dari pukul 07.30–08.00 WIB. Dilanjutkan materi terakhir dengan topik “Gambaran Umum FS2T” oleh Muh. Rahadeva Suryaputra yang dipandu moderator dari pukul 09.05–09.45 WIB. Kemudian semua pengurus baik peserta maupun panitia mengikuti pengukuhan yang dimulai dari pukul 09.45–10.00 WIB dan dilanjut dengan doa serta penutupan. Selanjutnya, peserta dan panitia untuk melakukan foto kepengurusan FS2T Sub Divisi BEM FMIPA UM 2024 mulai dari foto pribadi sampai foto setiap bidang. “Seluruh rangkaian acara berupa pemberian materi pada kegiatan Upgrading memberikan wawasan baru serta dapat membantu saya meningkatkan keterampilan tentang keorganisasian saya”, ungkap salah satu peserta Upgrading FS2T 2024. Setelah membereskan tempat acara, seluruh agenda dari Upgrading FS2T 2024 telah selesai pada pukul 11.50 WIB. “Seluruh rangkaian acara berjalan dengan baik, menyenangkan, membonding, dan insightful”, ucap salah satu peserta Upgrading FS2T 2024.

Melalui kegiatan Upgrading FS2T 2024 ini, diharapkan dapat membantu mencapai tujuan SDGs nomor 16 yaitu dengan memperkuat dan memperbaiki tata kelola organisasi. Selain itu, juga untuk mewujudkan SDGs nomor 17 dengan mempromosikan kerjasama dan kemitraan yang lebih kuat dalam organisasi. Kami percaya bahwa melalui kegiatan Upgrading, kami dapat meningkatkan kapasitas organisasi dalam mengelola kemitraan dan sumber daya yang diperlukan untuk mencapai tujuan bersama secara berkelanjutan. Dengan pendekatan ini, kami yakin bahwa kami dapat memastikan peningkatan efektivitas organisasi kami dan mencapai kerjasama yang lebih solid dalam mencapai tujuan bersama yang telah ditetapkan.

BIDANG PENGEMBANGAN ORGANISASI

FS2T SUB DIVISI BEM FMIPA UM 2024

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *