Artikel

“Mahasiswa Berwirausaha”: Meningkatkan Jiwa Wirausaha melalui Kegiatan Scientist Store

Customer Scientist Store, dokpri

Scientist Store merupakan salah satu program kerja dari Departemen Kesejahteraan Mahasiswa di bawah naungan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (BEMFA) Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Scientist Store adalah kegiatan wirausaha dalam platform media sosial dengan menyediakan merchandise bagi mahasiswa umum. Kegiatan ini mengangkat tema “Start to be a Young Creative Entrepreneur” yang bertujuan untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa FMIPA UM dalam bidang kewirausahaan, sebagai penyedia merchandise bagi mahasiswa, dan mewadahi minat mahasiswa FMIPA UM dalam bidang kewirausahaan. 

Kegiatan wirausaha ini sebagai upaya untuk melatih mahasiswa FMIPA dalam berwirausaha sejak muda. Penting bagi mahasiswa untuk belajar berwirausaha sehingga dapat membantu memotivasi diri untuk membuka lapangan kerja kedepannya dan dapat mengurangi pengangguran. Agen perubahan berada pada pundak mahasiswa yang berpendidikan dan sudah seharusnya untuk membuka pikiran bahwasanya setelah lulus tidak hanya mencari pekerjaan namun dapat menciptakan lapangan pekerjaan dengan berwirausaha. Harapan dari kegiatan ini dapat memberikan wawasan kepada masiswa mengenai kewirausahaan dan memotivasi mahasiswa untuk belajar berwirausaha sejak muda. 

Kegiatan ini dilakukan selama periode kepengurusan yakni pada bulan September dimulai dengan riset merchandise yang mengedepankan fungsi dan kebermanfaatan bagi mahasiswa. Terdapat beberapa pilihan design yang menarik untuk setiap produk merchandise. Pasar penjualan dilakukan secara meluas yakni tidak hanya lingkup FMIPA UM namun bagi seluruh mahasiswa dapat memesan merchandise ini. Untuk memperluas pasar dilakukan promosi melalui media sosial Instagram Scientist Store, media sosial pengurus BEMFA MIPA, dan media partner

Dari hasil penjualan respon pembeli sangat baik sejalan dengan testimoni yang diberikan bahwa pembeli puas terhadap merchandise yang diperjualbelikan. “Makasih kak tumblr-nya, bagus banget bahannya ga kaya kaca murahan, ga berat juga kaya yang lain, terus pas di tas ga makan tempat, pokoknya recommend deh. Tapi semoga aja awet,” ungkap salah satu pembeli. Selain itu beberapa pembeli mempromosikan secara suka rela pada media sosial pribadi dengan men-tag Instagram Scientist Store. Hal tersebut menjadi nilai positif bagi kegiatan Scientist Store ini untuk terus dilanjutkan dengan lebih banyak inovasi kedepannya. 

Testimoni produk, dokpri

DEPARTEMEN KESEJAHTERAAN MAHASISWA

BEMFA MIPA UM 2022

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *